Minggu, 28 April 2013

JMS Temui Puluhan Tim Pemenangannya

Jamaluddin M Syamsir (JMS)
BULUKUMBA, -- Meski pemilihan calon legislatif (Pilcaleg) masih terbilang lama, salah seorang calon legislatif (Caleg) DPRD Provinsi, Jamaluddin M Syamsir (JMS), nampaknya sudah mulai menjalankan mesin politiknya dengan menyasar pemilih cerdas (Pemuda).

Kepada Radar Selatan, Minggu, 28 April, Jamaluddin mengaku, dirinya telah menemui puluhan tokoh pemuda di Bulukumba. Mereka merupakan tim pemenangan yang dipastikan akan memenangkannya pada pertarungan pilcaleg 2014 mendatang, tepatnya pada 9 April.

Pada pertemuan tersebut Jamaluddin juga menekankan kepada para tim pemenangannya untuk tetap menjalankan politik santun."Ia, saya telah menemui tim pemenangan saya yang akan bekerja selama proses pemilihan calon legislatif," kata Ketua KNPI Sulsel itu.

Jamaluddin mengatakan, gerakan politik lebih awal dilakukan karena mengingat rivalnya yang bertarung di tingkat provinsi khususnya daerah pemilihan (Dapil) II (Bulukumba-Sinjai) merupakan politisi dikenal sangat piawai.

Dengan gerakan tersebut kata dia, pihaknya lebih mudah untuk memahami gerakan yang harus dilakukan untuk menaruh simpati terhadap masyarakat sebagai konstituen. "Yang kami temui itu kemarin, merupakan tim pemenangan yang bertugas untuk membuat jejaring di tingkat kabupaten, kecamatan dan desa," kata putra kelahiran Kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba itu.

Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan JMS, Mukhrijil Hayyan saat ditemui di warkop milan mengatakan, untuk saat ini, pihaknya telah membutuk tim pemenangan mulai dari tingkat kabupaten, kecamatan dan desa. Tim yang berada di kabupaten, kata dia akan bertugas untuk merancang strategi politik yang akan laksanakan para tim berada di kecamatan dan desa.

"Alhamdulillah, sampai saat ini kami telah membentuk tim disetiap kecamatan dan desa, bertugas untuk melaksanakan instrumen politik telah dirancang sedemikian rupa," kata mantan Ketua Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bulukumba itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar